Bika Ambon Panci
Bika Ambon Panci

Anda sedang mencari ide resep bika ambon panci yang unik? Cara menyiapkannya memang tidak terlalu sulit namun tidak gampang juga. Kalau keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal bika ambon panci yang enak harusnya sih memiliki aroma dan cita rasa yang mampu memancing selera kita.

Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari bika ambon panci, mulai dari jenis bahan, lalu pemilihan bahan segar, hingga cara mengolah dan menghidangkannya. Tidak usah pusing kalau hendak menyiapkan bika ambon panci yang enak di mana pun anda berada, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini bisa menjadi sajian spesial.

Berikut ini ada beberapa tips dan trik praktis untuk membuat bika ambon panci yang siap dikreasikan. Anda bisa menyiapkan Bika Ambon Panci menggunakan 18 bahan dan 13 langkah pembuatan. Berikut ini langkah-langkah untuk membuat hidangannya.

Bahan-bahan dan bumbu yang diperlukan dalam menyiapkan Bika Ambon Panci:
  1. Gunakan 👉🏼 Bahan Santan:
  2. Ambil 325 ml santan kental
  3. Gunakan 2 btg sereh, dimemarkan
  4. Sediakan 5 lbr daun pandan
  5. Ambil 5 lbr daun jeruk, buang tulang daunnya
  6. Gunakan 100 gr (7 sdm) gula pasir
  7. Gunakan 1/2 sdt garam
  8. Siapkan 1 sdt pasta pandan (saya pakai kunyit bubuk)
  9. Sediakan 👉🏼 Bahan Kering:
  10. Ambil 200 gr (20 sdm) tepung tapioka
  11. Gunakan 2 sdm tepung ketan
  12. Sediakan 1 sdt ragi instan
  13. Sediakan 👉🏼 Bahan Dikocok:
  14. Ambil 3 btr telur
  15. Siapkan 100 gr (7 sdm) gula pasir (saya ganti pakai 1 sdt gula halus)
  16. Siapkan 1/2 sdt vanili
  17. Gunakan 👉🏼 Bahan Dilelehkan:
  18. Ambil 50 gr margarin, cairkan
Cara membuat Bika Ambon Panci:
  1. Note: 1). Untuk santan kental bisa pakai 2 bks santan instan @65 ml yang dicampur air sampai 325 ml. 2) Kenapa gula pasir yang dikocok bersama telur saya ganti dengan 1 sdt gula halus, karena sebelumnya pernah buat dan menurut saya hasilnya terlalu manis. Tapi disesuaikan saja dengan selera masing-masing ya.
  2. Sekarang lanjut ke tahap-tahap pembuatannya: cuci bersih sereh, daun pandan dan daun jeruk. Cairkan juga margarin, sisihkan.
  3. Masukkan ke dalam panci: santan, gula pasir, sereh, daun pandan, daun jeruk yang sudah dibuang tulang daunnya, garam dan kunyit bubuk. Masak sampai mendidih sambil diaduk-aduk supaya santan tidak pecah. Setelah mendidih saring dan sisihkan biarkan sampai hangat.
  4. Dalam wadah, campur tepung tapioka, tepung ketan dan ragi instan, aduk rata dengan spatula/whisk.
  5. Tuang santan yang sudah hangat ke campuran tepung secara bertahap sambil diaduk perlahan sampai tercampur rata. Saring adonan agar tidak ada adonan yang bergerindil, lalu tutup adonan dengan kain/serbet bisa juga pakai plastik wrap selama 20 menit.
  6. Di wadah lain, campur telur, gula dan vanili lalu kocok sampai gula larut, sisihkan.
  7. Setelah 20 menit buka tutup adonan dan aduk rata adonan yang sudah mengembang lalu masukkan adonan telur dan aduk rata kembali.
  8. Terakhir masukkan margarin yang sudah dicairkan, aduk rata kembali.
  9. Tutup kembali adonan selama 60 menit. Setelah 60 menit buka tutup adonan dan aduk rata kembali.
  10. Tuang adonan ke dalam panci anti lengket ukuran 18 cm yang sudah dioles margarin (saya pakai yang ukuran 20cm)😁
  11. Panggang di atas kompor yang sudah dialasi seng atau loyang bekas, tujuannya agar api tidak langsung mengenai panci atau bisa juga dengan menumpuk tungku kompor sebelahnya.
  12. Panggang selama 50 menit dengan api kecil, panci jangan ditutup dulu. Tunggu sampai bagian atas adonan berlubang-lubang (kira-kira sekitar 20-25 menitan/sesuai api kompor masing-masing) baru panci ditutup dan panggang sampai matang. Tes tusuk untuk memastikan, kalau tidak ada adonan yang menempel tandanya sudah matang.
  13. Matikan api kalau bika ambon sudah matang, tunggu sampai hangat baru keluarkan bika ambon dan taruh di piring saji. Bika ambon siap disantap.

Gimana nih? Mudah bukan? Itulah cara membuat bika ambon panci yang bisa Anda lakukan di rumah. Selamat mencoba!